Waroeng djadoel, restoran dengan konsep yang jadul abis

Untuk para pecinta wisata kuliner, mereka tidak hanya mencari rasa dari suatu tempat makan saja. tetapi mereka juga mencari tempat yang unik, cozy dan pastinya menari perhatian untuk dikunjungi. Konsep dari sebuah restoran juga akan menjadi pengaruh yang sangat luar biasa, dengan konsep yang unik maka pengunjung akan tertarik untuk datang ke restoran tersebut. di Indonesia sendiri sudah banyakr estoran-restoran yang unik yang memiliki konsep modern, minimalis dan pastinya harus instagramable. Terkadang kita bosan juga dengan design-design restoran yang seperti itu saking sudah menjamurnya di Indonesia, terkadang kita ingin mencoba suasana yang lebih unik. Jika kaian mencari restoran dengan suasana yang unik, kaian bisa langsung saja mengunjungi waroeng djadoel. Jika kalian berada di sekitaran Jakarta pusat kalian bis alangsung mengunjungi waroeng djadoel yang terletak di green pramuka square, lantai ground (LG).
Waroeng djadoel merupakan tempat makan dengan konsep yang serba jadul, dimulai dari design, interior dan makanannya pun serba jadul. Suasana jadul sangat kental disini dan kita bisa melihat ornament-ornamen yang digunakannya pun sangat khas dengan interior khas jawa jaman dahulu. Terlebih lagi suasana semakin jadul karena music yang diputar disini merupakan music tradisional jawa, yang membuat suasana jadul semakin pekat dan pengunjung akan merasa nyaman dan betah berlama-lama di waroeng djadoel.
Disini juga ada berbagai macam makanan yang bisa kalian pilih, yuk lihat ada apa saja sih:
Nasi sederhana
  • Nasi goreng sederhana
  • Nasi goreng nyelekit
  • Nasi goreng konglomerat
  • Nasi uduk tanggal tua
  • Nasi uduk tanggal muda
  • Doja (Indomie aja)
  • Dolite (indomie komplit)
Dan ada juga jajanan-jajanan jaman dulu, kalian bisa menyantapnya dengan santai sambil bernostalgia
  • Bandros djadoel
  • Kue ape djadoel
  • Kue cubit greentea
  • Kue cubit coklat
  • Sosis bakar
  • Otak-otak bakar
  • Roti bakar
  • Aneka roti
  • Jajanan pasar
  • Colenak
  • Pisang bakar
  • Tahu isi
  • Cireng
  • Pempek
Dan buat kalian yang nongkrong sekedar ngopi atau memesan non coffee juga ada kok
  • Kopi djadoel
  • Kopi gula aren
  • Kopi Vietnam
  • Kopi kelinh
  • Kopi desa
  • Espresso
  • Americano
  • Coffee latte
  • Avocado coffee
  • Capucinno
  • Mocca 23
Non coffee:
  • Chocolate latte
  • Avocado katte
  • Thai tea
  • The lleci
  • The jahe
  • The mint

Tuh komplit banget kan makanannya, bukan hanya komplit makanan dan minuman di waroeng djadoel ini harganya sangat terjangkau banget loh, sehingga cocok banget dijadikan tempat nongkrong bareng temen-temen. Waktu tanggal tua pun kaian gaperlu khawatir seperti di menu buka puasa simple tadi masih ada ko makanan yang memang khusus untuk tanggal tua alias murah, meskipun murah makanan di waroeng djadoel ini enak-enak kok. Kalian ga akan pernah nyesel pernah datang kesini.s elain tempatnya yang djadoel dan cozy abis, makanan yang murah-murah, minuman yang murah-murah. Ohiya bisa kita lihat waroeng djadoel masih menyediakan minuman kekinian seperti thai tea, chocolate latte dan lainnya sehingga masih ada minuman kekinian, jadi kalian tidak perlu bingung untuk memesan apa disini.
Yuk langsung aja pergi ke green pramuka square, tepatnya berada di lantai lower ground!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.